Pahami beberapa jenis garansi berikut ini sebelum Anda mengambil keputusan pembelian sebuah produk.
Garansi merupakan salah satu fasilitas yang banyak sekali melekat pada produk terutama pada barang-barang elektronik. Bagi setiap produk, keberadaan garansi ini sangat penting. Tentu saja, garansi merupakan salah satu pertimbangan konsumen untuk memutuskan melakukan pembelian karena dengan adanya layanan ini konsumen akan merasa aman dengan apa yang mereka beli. Bagi Anda yang ingin melakukan pembelian tentu saja melakukan hal tersebut bukan?
Namun saat melakukan pembelian terkadang kita dibuat bingung dengan garansi yang diberikan. Yup, yang membuat Anda bingung pasti adanya garansi dengan nama yang berbeda-beda seperti garansi resmi, garansi distributor hingga garansi toko dan terkadang hal tersebut menjadikan kita ragu lagi untuk melakukan pembelian. Namun tenang, tidak perlu khawatir karena saat ini jenis garansi memang sangat beragam tergantung dari siapa yang mengeluarkan garansi tersebut. Lalu mana yang lebih baik? Untuk lebih jelasnya simak pembahasan dibawah ini.
Jenis-Jenis Garansi yang Melekat Pada Produk
1. Garansi Global
Garansi global atau garansi internasional merupakan salah satu garansi resmi yang dikeluarkan oleh produsen. Garansi ini dapat dibilang paling baik karena klaim garansi dapat dilakukan di negara mana saja selama negara tersebut berada dalam wilayah cakupan dari produsen pembuat produk. Jadi untuk klaim garansi tidak harus di negara tempat Anda melakukan pembelian produk tapi dapat dilakukan di negara lain selama di negara tersebut masih termasuk dalam cakupan wilayah perusahaan produsen produk.
2. Garansi Resmi
Untuk jenis garansi ini pasti banyak dari Anda sudah tahu. Garansi resmi merupakan garansi yang dikeluarkan secara langsung oleh produsen dari produk tersebut. Garansi jenis ini biasanya memiliki masa garansi yang cukup panjang, bisa 1 tahun bahkan lebih untuk produk-produk tertentu.
Produsen yang memberikan garansi resmi biasanya memiliki infrastruktur bisnis untuk menunjang layanan tersebut seperti service center resmi. Selain itu produsen juga akan menunjuk atau menempatkan service center nya pada distributor produk.
Selain itu ada juga garansi resmi yang menggunakan nama distributor terutama pada produk-produk yang diimpor atau masuk ke Indonesia melalui distributor resmi tersebut.
3. Garansi Distributor (Tidak Resmi)
Garansi distributor yang disinggung disini adalah garansi distributor tidak resmi. Maksudnya? Ya barang yang dijual merupakan barang yang didatangkan oleh distributor tidak secara langsung diambil atau kerjasama secara langsung dengan perwakilan produsen yang ada di Indonesia sehingga barang tersebut tidak mendapat garansi resmi dari produsen.
Anda tidak perlu khawatir jika diberikan garansi distributor saat melakukan pembelian barang karena hal tersebut tidak berpengaruh pada kualitas produk. Bukan berarti juga produk yang memiliki garansi distributor tersebut adalah produk palsu, replika atau rekondisi.
Untuk klaim garansi sendiri, konsumen hanya dapat melakukannya pada jaringan distributor tersebut saja sehingga garansi tidak bisa diklaim ke service center produk secara langsung. Sedangkan untuk masa garansi biasanya memiliki jangka waktu yang hampir sama dengan garansi resmi.
4. Garansi Toko
Garansi toko disebut juga dengan garansi penjual. Fasilitas ini merupakan layanan garansi yang diberikan oleh toko dimana kita membeli sebuah produk. Biasanya garansi toko diberikan tanpa menghilangkan garansi resmi sebuah produk, jadi produk akan memiliki 2 garansi sekaligus yang sama-sama dapat dilakukan klaim.
Namun untuk durasi garansi Anda tidak bisa menuntut sama seperti garansi resmi karena garansi toko hanya diberikan beberapa hari saja karena garansi ini sifatnya hanya tambahan saja. Jika terjadi kendala terhadap produk biasanya barang yang masih dalam masa garansi akan diberikan pergantian unit oleh toko. Namun perlu ditegaskan juga bahwa ruang lingkup yang digaransi akan berbeda-beda setiap tokonya.
Dari ketiga garansi tersebut tentu saja semuanya baik karena memberikan jaminan atas pembelian produk. Jadi mulai saat ini Anda tidak perlu khawatir lagi jika diberikan atau mendapat salah satu dari ketiga jenis garansi tersebut. Yang perlu dipastikan adalah bagaimana proses klaim garansi yang diberikan, apakah cukup menyulitkan atau malah sangat mudah.
Baca juga : 5 Alasan Mengapa Layanan Garansi Harus Dikelola Oleh Pelaku Usaha
Aplikasi Manajemen Garansi Secara Digital untuk Produsen atau Product Owner
Telah banyak perusahaan yang cukup peka terhadap pelayanan klaim garansi, salah satunya dengan memanfaatkan platform garansi digital. Bagi Anda produsen yang ingin meningkatkan pengelolaan garansi produk, saat ini telah hadir platform garansi digital SIDIG yang mampu menyederhanakan seluruh proses pengelolaan garansi sehingga segala urusan garansi lebih mudah dan efisien. Selain ini platform garansi digital ini selain memberikan benefit bagi Anda sebagai produsen juga akan mempermudah konsumen dalam mengakses layanan garansi seperti klaim, perpanjang garansi hingga pendaftaran garansi.
Discussion about this post