Enterprise Resource Planning (ERP) merujuk pada sebuah tipe software yang digunakan oleh sebuah perusahaan untuk mengelola aktivitas bisnis day-to-day seperti akuntansi, procurement, manajemen proyek, manajemen risiko dan tindakan-tindakan sesuai aturan, dan operasi rantai pemasok. ERP yang lengkap meliputi enterprise performance management, yaitu software yang membantu merencanakan, membuat budgeting, memprediksi, dan membuat laporan akhir finansial perusahaan.
Sistem ERP memberikan transparansi ke proses bisnis dengan melacak semua aspek produksi, logistik, dan finansial. Sistem yang terintegrasi ini berlaku sebagai sebuah pusat bisnis untuk alur kerja end-to-end dan data, memungkinkan pemberian akses ke departemen yang beragam.
Sistem ERP mengikat sejumlah besar proses bisnis dan membuka aliran data di dalam proses-proses tersebut. Saat ini sistem ERP merupakan komponen yang krusial untuk mengelola ribuan bisnis dari semua skala dan semua industri. ERP ini dalam sebuah perusahaan ibarat sebuah hal esensial dan mutlak sebagai aliran listrik yang menjaga lampu tetap menyala.
Bagaimana Modul ERP Membantu Bisnis Manufaktur?
Software ERP sudah menjadi sebuah bagian penting untuk banyak bisnis. ERP meliputi modul multipel yang membantu banyak departemen di sebuah perusahaan. Software ERP memberikan akses ke pengguna untuk melihat informasi real-time yang mereka butuhkan untuk membuat keputusan dan melakukan fungsi-fungsinya.
Bergantung pada kebutuhan bisnis Anda, mencari modul industri yang spesifik bisa membantu perusahaan Anda memperbesar skala dengan cepat. Modul ERP adalah sebuah komponen software yang mengelola sebuah area spesifik dari bisnis. Setiap modul mengumpulkan data dan memasukkannya ke dalam database pusat.
Berikut modul ERP manufaktur yang dapat membantu Anda mewujudkan efisiensi bisnis Anda dan mengelola data di dalam sebuah sistem terintegrasi:
- Finance and accounting
- Human capital management
- Procurement
- Manufaktur
- Pengelolaan pesanan
- Manajemen inventaris
- Manajemen gudang
- Manajemen rantai pemasok
- Customer relationship management
- E-commerce
Anda mungkin membutuhkan beberapa modul di atas tapi tidak semuanya. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa setiap modul menangani kebutuhan bisnis yang spesifik dan memastikan data perusahaan tersentralisasi. Dengan semua data bisnis terkelola di satu platform, karyawan Anda dapat fokus pada pekerjaan yang menghasilkan profit daripada micromanaging dan mengerjakan ulang hal operasional sederhana.
Keuntungan Modul ERP
Data modul tersimpan di dalam satu database; sehingga menjadi aman, tersentralisasi, dan menyediakan satu sumber yang benar adanya. ERP menawarkan koordinasi yang lebih baik antara departemen dan menaikkan aliran informasi dengan lancar. ERP membantu bisnis menyediakan layanan konsumen yang lebih baik dengan pengiriman on-time dan follow-up konsumen yang lebih baik juga. Fungsi yang kuat dan data ERP yang real-time dapat meningkatkan laporan bisnis yang mengarah ke pengambilan keputusan secara cerdas.
Modul manajemen finansial pada software ERP memungkinkan manufaktur untuk memahami status finansial mereka saat ini dan juga prospek di masa mendatang. Modul ini membantu bisnis mengautomasi penagihan, rekonsiliasi akun, manajemen cash, dan tugas perpajakan. Modul manajemen finansial membantu pembuat keputusan untuk mengevaluasi laporan kunci seperti profit and loss statement secara real-time supaya bisa dipahami dengan lebih baik tentang bagaimana bisnis sedang berjalan saat ini dan bagaimana cara meningkatkan produktivitas bisnis.
Modul manajemen gudang mengelola tugas gudang dengan kapasitas besar dan pergerakan inventaris. Modul tersebut membantu personil gudang meletakkan pasokan dengan mudah sehingga proses produksi dan pengiriman ke customer berjalan on-time.
Ada dua contoh bagaimana modul ERP membantu manufaktur mengelola operasi bisnis dengan lancar. Ketika mengevaluasi software ERP, modul yang Anda butuhkan bergantung pada bisnis Anda dan tantangannya. Anda bisa selalu menambah modul di kemudian hari jika membutuhkan. Setiap modul menyediakan kebutuhan bisnis yang spesifik dan mengautomasi tugas-tugas untuk mewujudkan efisiensi yang lebih baik.
Sebuah software ERP manufaktur adalah sebuah solusi untuk proses bisnis manufaktur dan distributor dengan penyediaan data real-time yang terlihat jelas ke semua area bisnis. Dengan proses harian yang otomatis, software ERP memungkinkan bisnis untuk meningkatkan cash flow, memperbaiki waktu pengiriman ke konsumen, dan mengeliminasi pemborosan kerja manual.