Rekomendasi Aplikasi Laporan Keuangan

aplikasi laporan keuangan

Meski skalanya masih kecil, dari pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) hingga bisnis dengan skala besar pasti membutuhkan aplikasi untuk membuat laporan keuangan. Tapi kini hadirnya aplikasi laporan keuangan, membuat pelaku bisnis bisa lebih mudah membuat laporan keuangan yang biasanya memakan waktu banyak serta rawan kesalahan.

Sebab, aplikasi ini dapat mengotomatisasi pelacakan pengeluaran, pemasukan sekaligus pembuatan laporan keuangan. Kini sudah banyak aplikasi laporan keuangan yang tersedia dan mudah untuk digunakan. Aplikasi tersebut hadir dalam beragam bentuk, jenis pembayaran serta tambahan fitur lengkap dan fungsional di dalamnya. 

Berikut ini beberapa rekomendasi Aplikasi Laporan Keuangan untuk bisnis yang bisa Anda coba.

Rekomendasi 10 Aplikasi Laporan Keuangan untuk bisnis

1. Freshbooks

Didirikan pada tahun 2003, FreshBooks merupakan aplikasi akuntansi berbasis cloud yang penggunaannya cukup mudah terlebih untuk usaha kecil.

Aplikasi ini membantu wirausahawan dan tim kecil menghabiskan lebih sedikit waktu untuk kerja akuntansi manual sehingga memiliki lebih banyak waktu untuk fokus pada strategi pengembangan bisnis.

FreshBooks menawarkan serangkaian fitur yang sangat user-friendly pembuatan faktur, report, pelacakan waktu, proyek, perkiraan, dan banyak lagi.

2. Quickbooks

Jika Anda menjalankan bisnis kecil hingga menengah, aplikasi QuickBooks menjadi salah satu yang direkomendasikan untuk pembuatan laporan keuangan yang lebih cepat.

QuickBooks Online menawarkan banyak alat untuk membantu pelaku bisnis mengatur keuangan di satu tempat dengan menyinkronkan rekening bank, kartu kredit, dan aplikasi pihak ketiga seperti Paypal.

Pelaku bisnis juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk pembuatan invoice, menerima pembayaran, mengelola arus kas mereka, memaksimalkan pengurangan pajak, dan tentunya membuat laporan keuangan.

3. Buku Warung

Aplikasi laporan keuangan selanjutnya adalah Buku Warung. Aplikasi ini cocok digunakan untuk Anda yang membutuhkan catatan keuangan yang rapi serta cepat hanya dari ponsel.

Buku Warung memiliki beberapa fitur memudahkan pelaku bisnis untuk mengelola persediaan barang, mencatat uang masuk dan keluar, serta melihat catatan hutang piutang. 

Aplikasi Buku Warung dapat diunduh secara gratis via playstore. 

4. Teman Bisnis

Bagi Anda pelaku bisnis yang tidak memiliki pengetahuan mengenai akuntansi, aplikasi Teman Bisnis mungkin dapat membantu dalam melakukan laporan keuangan.

Sebab aplikasi berbasis android ini tergolong user-friendly sehingga memudahkan para pemula sekalipun yang masih belum begitu paham cara mengelola keuangan.

Teman Bisnis memiliki fitur seperti catatan transaksi, laporan keuangan, persediaan barang serta utang piutang.

5. Buku Kas

Aplikasi laporan keuangan berbasis mobile lainnya adalah Buku Kas. Sampai saat ini, Buku Kas banyak digunakan oleh para pebisnis dari skala kecil hingga menengah. Aplikasi ini bersifat tanpa bayar alias gratis.

BukuKas menawarkan berbagai fitur seperti mencatat transaksi, terima dan kirim uang bebas biaya admin bank, membuat laporan keuangan, mengirim invoice via Whatsapp/SMS, dan banyak lainnya.

6. Wave

Aplikasi yang banyak digunakan oleh para pelaku bisnis bisnis untuk memudahkan dalam membuat laporan keuangan adalah Wave. Software yang berasal dari Amerika Serikat ini menawarkan fitur-fitur yang lengkap untuk mencatat keuangan bisnis. 

Lewat aplikasi ini, pelaku bisnis dapat membuat kwitansi atau invoice secara online, melihat stok produk, pencatatan keuangan otomatis dan lain sebagainya.

Wave juga menawarkan pembaruan fitur yang akan selalu disematkan secara yang memudahkan dalam mencatat keuangan bisnis.

7. Si Apik

Sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku bisnis, Bank Indonesia beberapa waktu lalu merilis aplikasi Si Apik. Aplikasi ini dapat membantu pencatatan informasi keuangan yang lengkap dan akurat.

Si Apik menawarkan cara pencatatan keuangan dalam banyak sektor industri bisnis, mulai dari jasa, perdagangan, maupun pertanian. 

Aplikas ini juga dapat menyajikan berbagai informasi laporan keuangan seperti Laporan Neraca, Laba Rugi, Arus Kas hingga Rincian Pos Keuangan. Si Apik bersifat gratis tanpa syarat.

8. Paper.id 

Aplikasi selanjutnya  masih berbasis di Indonesia, yakni Paper.id. Aplikasi ini  dapat digunakan oleh bisnis hingga perusahaan besar untuk membantu pembukuan keuangan.

Paper.id menawarkan solusi lengkap yang terintegrasi untuk memastikan invoice dibayar tepat waktu, lebih cepat ataupun menerima tambahan tempo pembayaran. 

Stok barang yang dipasarkan bisa dipantau lewat aplikasi ini sehingga membantu dalam melihat dan meninjau stok barang, serta melakukan pembukuan terkait transaksi yang terjadi dalam waktu tertentu.

9. Moodah

Kerap dibuat pusing karena banyaknya transaksi? Aplikasi Moodah bisa membantu mencatat berbagai macam kategori transaksi pengeluaran dan pemasukan.

Fitur yang ditawarkan Moodah meliputi pencatatan transaksi, pembuatan laporan keuangan, serta pengelolaan hutang/piutang. 

Penggunaannya pun cukup mudah karena bisnis hanya perlu memasukan pengeluaran dan pemasukan, lalu aplikasi akan membuatkan laporan keuangan yang sesuai dengan SAK EMKM.

10. ERP Finance – Finance Management System Gamatechno

Tak sekadar laporan keuangan otomatis, Anda menginginkan manajemen keuangan yang teratur dan baik? Maka gtFinance menjadi salah satu yang bisa dipilih.

Aplikasi akuntansi ini dapat membantu pelaku bisnis menjadi lebih efisien dalam mengelola keuangan apapun bentuk proses bisnisnya. Lewat aplikasi ini, pembuatan penawaran penjualan, pengiriman pesanan, faktur penjualan, hingga penerimaan pembayaran dapat dilakukan dengan mudah dan cepat.

Dengan software akuntansi atau finance management system ini tergolong user-friendly. Ia mampu menampilkan data untung/rugi bisnis secara langsung melalui dashboard yang terupdate secara real-time.

Apa aplikasi akuntansi yang kamu rekomendasikan?

Selain menawarkan otomatisasi dalam pencatatan dan pembuatan laporan keuangan, ada beberapa aspek menguntungkan saat menggunakan aplikasi akuntansi atau aplikasi laporan keuangan.

Yang utama tentunya mengurangi human-error atau kesalahan manusia. Kemudian, aplikasi akuntansi mampu memberikan wawasan bisnis tentang pertumbuhan mereka di pasaran.

Transparansi data dan keuangan bisnis bisnis juga dapat ditempuh dengan penggunaan aplikasi. Sebab pelaporan yang lebih akurat tentang pengeluaran meminimalisir penipuan atau kecurangan.

Keuntungan di atas bisa diperoleh lewat penggunaan gtFinance, finance management system Gamatechno. Aplikasi akuntansi ini direkomendasikan karena menawarkan berbagai fitur untuk mempermudah manajemen keuangan pelaku bisnis.

 

  1. Pencatatan Pemasukan dan Pengeluaran Perusahaan: fitur ini terintegrasi dengan data pembelian dan penjualan yang otomatis terekam dalam sistem. Berbagai macam pesanan pembelian dan penjualan, nota debet dan kredit, penawaran, resi, dan lainnya dapat dibuat di sini.
  2. Pengelolaan Hutang Piutang Perusahaan: fitur yang berfungsi untuk pencatatan, penagihan, pembayaran, penerbitan faktur, mengarsipkan faktur dan sebagainya. Sehingga mengelola utang dan piutang perusahaan lebih efisien dan bebas human-error. 
  3. Pencatatan Permintaan Pembayaran dan Realisasi Pengeluaran: fitur untuk membuat, mengelola, mengirimkan berbagai jenis penagihan dan faktur lengkap dengan kemampuan kustomisasi.
  4. Perhitungan Laba Rugi:  fitur untuk menganalisis pendapatan, keuntungan, biaya pengeluaran, hingga kerugian bisnis yang didapat dalam suatu periode.
  5. Laporan Keuangan: fitur untuk menampilkan data keuangan secara real-time serta membuat berbagai jenis laporan keuangan secara instan.

 

Itulah 10 rekomendasi aplikasi laporan keuangan untuk bisnis. Pada intinya, penggunaan aplikasi laporan keuangan atau aplikasi akuntansi dapat membantu pelaku bisnis mencatat arus keuangan secara efisien, tepat, dan akurat sehingga bisnis bisa berumur panjang. Semoga informasi ini membantu!

Exit mobile version